Connect with us

Berita

Libur Panjang, Polres Pasuruan Kota Tingkatkan Keamanan dengan Patroli Siaga di Stasiun dan Terminal Pariwisata

whatsapp image 2025 01 28 at 14.52.17

Polresta Pasuruan – Menghadapi libur panjang yang dinilai dapat meningkatnya aktivitas masyarakat, Polres Pasuruan Kota menggelar patroli siaga secara intensif. Sasaran utama patroli ini adalah stasiun kereta api, terminal, dan area pariwisata di wilayah hukum Polres Pasuruan Kota. Selasa (28/1/2025).

Sesuai dengan arahan Kapolres Pasuruan Kota AKBP Davis Busin Siswara, S.I.K., M.I.Kom., langkah ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat yang melakukan perjalanan selama liburan.

Kapolres Pasuruan Kota, AKBP Davis Busin Siswara, S.I.K., M.I.Kom., menyampaikan bahwa libur panjang sering kali memicu peningkatan aktivitas di tempat-tempat umum, seperti stasiun dan terminal. Oleh karena itu, pihaknya mengambil langkah antisipasi untuk mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

“Kami ingin memastikan masyarakat yang bepergian selama libur panjang ini merasa aman. Oleh karena itu, kami fokuskan patroli di lokasi strategis seperti stasiun kereta api dan terminal pariwisata yang menjadi pusat keramaian,” ujar Kapolres.

whatsapp image 2025 01 28 at 14.52.17(1)

Dalam patroli tersebut, anggota Polres Pasuruan Kota disebar di berbagai titik, termasuk di area parkir, loket tiket, ruang tunggu penumpang, hingga jalur keberangkatan dan kedatangan. Selain itu, anggota juga melakukan pemantauan di area luar terminal dan stasiun untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas, seperti pencopetan, penipuan, atau premanisme. Petugas patroli juga mengimbau masyarakat agar selalu waspada terhadap barang bawaan mereka.

Patroli siaga ini akan terus dilakukan hingga puncak arus balik selesai. Dengan adanya langkah preventif ini, Polres Pasuruan Kota berharap situasi kamtibmas selama libur panjang tetap kondusif, dan masyarakat dapat menikmati waktu liburannya tanpa rasa khawatir. “Keamanan masyarakat adalah prioritas utama kami. Kami akan terus hadir untuk melayani dan melindungi,” tutup AKBP Davis Busin Siswara, S.I.K., M.I.Kom.

Baca Juga  Polsek Purworejo Laksanakan Patroli Pertokoan, Berikan Himbauan Pilkada Damai

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *