BeritaPasuruan Kota

Raimas Perintis Presisi Sat Samapta Polres Pasuruan Kota Sambangi Persawahan

whatsapp image 2024 11 06 at 18.07.21 5da3cd74

Polresta Pasuruan – Guna mendukung program ketahanan pangan serta menjaga stabilitas dan keamanan di wilayah Kota Pasuruan menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), anggota Patroli Raimas Perintis Presisi Sat Samapta Polres Pasuruan Kota melaksanakan kegiatan patroli sambang di area persawahan, bertemu langsung dengan para petani setempat. Rabu(6/11/2024)

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan komunikasi dengan masyarakat tani, menyampaikan himbauan kamtibmas, dan membahas peran penting petani dalam mendukung program ketahanan pangan yang menjadi prioritas pemerintah.

Bripda Alfian anggota Raimas dialog interaktif dengan para petani di persawahan yang berlokasi di Kecamatan Rejoso, Kota Pasuruan. Petugas patroli mengedukasi para petani mengenai pentingnya ketahanan pangan sebagai salah satu dari delapan program utama dalam ASTA CITA yang dicanangkan oleh Presiden, yaitu swasembada pangan.

“Bahwa ketahanan pangan tidak hanya penting untuk kestabilan ekonomi nasional, tetapi juga menjadi kunci dalam menghadapi krisis pangan global. Para petani pun dihimbau untuk menjaga produktivitas serta kualitas hasil panen, khususnya dalam komoditas padi, sebagai upaya mewujudkan swasembada pangan di daerah Pasuruan.” Ucap Bripda Alfian.

Kasat Samapta Polres Pasuruan Kota AKP Kokoh Rahmadi SH., menyampaikan bahwa ketahanan pangan adalah tanggung jawab bersama, dan sebagai ujung tombak, para petani memiliki peran penting dalam menjaga ketersediaan pangan bagi masyarakat. Selain itu, petugas Raimas juga menekankan pentingnya keamanan di lingkungan persawahan.

“Kami para petani untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga kamtibmas dan melaporkan kegiatan yang dianggap mencurigakan di area persawahan kepada pihak kepolisian.” Ucap Kasat Samapta.

“Mengingat pentingnya stabilitas wilayah dalam rangka mendukung kelancaran Pilkada, para petani diminta waspada terhadap potensi tindak kriminalitas, seperti pencurian hasil panen, yang dapat mengganggu produktivitas dan kenyamanan mereka.” Ujar AKP Kokoh.

Baca Juga  Anggota Polsek Grati Laksanakan Patroli Standby di Jalan Desa dan Dialogis dengan Warga
whatsapp image 2024 11 06 at 18.07.21 60463fd3

Kasat Samapta juga memberi tips keamanan kepada para petani melalui Anggota Raimas, seperti mengawasi area sekitar lahan ketika sedang bekerja dan menyimpan hasil panen di tempat yang aman agar terhindar dari pencurian.

“Melalui patroli dialogis ini, Polres Pasuruan Kota berharap masyarakat, khususnya para petani, bisa merasa semakin terlindungi dan memahami peran penting mereka dalam menjaga ketahanan pangan.” Tambah Kasat Samapta.

Kegiatan patroli dialogis ini merupakan bagian dari rangkaian upaya Polres Pasuruan Kota untuk menciptakan suasana yang aman dan kondusif menjelang Pilkada di wilayah Kota Pasuruan.

Dengan keterlibatan aktif dari masyarakat, terutama petani sebagai garda depan ketahanan pangan, pihak kepolisian optimis suasana wilayah tetap terjaga dan stabilitas pangan dapat dipertahankan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *