Polsek Pohjentek
Anggota Polsek Pohjentrek Polres Pasuruan Kota Gelar Patroli Dialogis, Imbau Pengendara Sepeda Motor Patuhi Aturan Lalu Lintas

Published
2 bulan agoon
By
humaspolres

Polresta Pasuruan – Guna menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas), anggota Polsek Pohjentrek Polres Pasuruan Kota melaksanakan patroli dialogis dengan pengendara sepeda motor di wilayah hukum Polsek Pohjentrek. Dalam kegiatan ini, petugas memberikan imbauan langsung kepada para pengendara agar selalu mematuhi aturan lalu lintas, memastikan kendaraan sesuai standar, serta membawa surat-surat kendaraan yang lengkap. Minggu(9/2/2025)
Patroli dialogis ini dilakukan di beberapa titik strategis yang sering dilalui pengendara, termasuk jalan utama, perempatan, dan area rawan pelanggaran lalu lintas. Petugas menyampaikan pentingnya keselamatan dalam berkendara serta mengingatkan para pengguna jalan agar selalu menggunakan helm standar SNI, tidak menggunakan knalpot brong, serta memastikan kelengkapan kendaraan seperti lampu, spion, dan rem berfungsi dengan baik.
Bripka Ega petugas yang terlibat dalam patroli ini menyampaikan bahwa kesadaran masyarakat dalam berkendara masih perlu ditingkatkan, terutama dalam hal penggunaan perlengkapan keselamatan dan kepatuhan terhadap rambu-rambu lalu lintas.
“Kami melaksanakan patroli dialogis ini untuk mengingatkan masyarakat bahwa keselamatan di jalan itu sangat penting. Kami juga menegaskan bahwa kendaraan harus sesuai standar, seperti menggunakan knalpot yang tidak bising dan memiliki kelengkapan teknis yang baik. Selain itu, kami juga meminta pengendara agar selalu membawa SIM dan STNK saat berkendara.” Ujarnya.
Selain memberikan imbauan kepada para pengendara, petugas juga melakukan pengecekan kendaraan secara acak, terutama terhadap pengendara yang terlihat melanggar aturan, seperti tidak memakai helm atau menggunakan kendaraan dengan knalpot tidak sesuai standar.

Kapolsek Pohjentrek Polres Pasuruan Kota AKP Sukrisno SH., berkomitmen untuk terus melakukan patroli rutin, baik siang maupun malam, guna mengawasi aktivitas lalu lintas dan mencegah terjadinya kecelakaan maupun pelanggaran yang dapat membahayakan pengendara lainnya.
“Petugas juga mengimbau kepada orang tua agar tidak mengizinkan anak-anaknya yang belum memiliki SIM untuk mengendarai sepeda motor, mengingat risiko kecelakaan yang cukup tinggi di kalangan pengendara usia muda.” Ucap Kapolsek.
“Selain itu, kami juga mengajak masyarakat untuk menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas, dengan cara selalu mematuhi aturan yang berlaku serta mengingatkan sesama pengguna jalan agar tidak melakukan pelanggaran yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.” Tambah AKP Sukrisno.
Dengan adanya patroli dialogis ini, diharapkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas semakin meningkat, sehingga Kota Pasuruan, khususnya wilayah Kecamatan Pohjentrek, menjadi daerah yang tertib dan aman bagi seluruh pengguna jalan. Kepolisian juga terus mengajak masyarakat untuk selalu bekerja sama dalam menciptakan lalu lintas yang lebih baik dengan disiplin dan kepatuhan terhadap aturan yang berlaku.
Jika ditemukan pelanggaran atau kejadian yang mencurigakan, masyarakat diimbau untuk segera melaporkannya kepada pihak kepolisian melalui Polsek Pohjentrek atau layanan pengaduan yang telah disediakan.